Pondok Pesantren Al-Miftah Mlangi-Yayasan Nur Iman Mlangi
Pondok Pesantren Al-Miftah di Mlangi merupakan pondok tertua yang mempertahankan pola pembelajaran tradisional dan mengajarkan pendidikan keterampilan. Pada masa kepemimpinan pertama Pondok Pesantren Al-Miftah belum mengalami perkembangan. Pada masa kepemimpinan ke 2 yaitu KH. Munahar Mustafa, pesantren ini mengalami perkembangan. Pada masa kepemimpinannya, beliau melakukan pengembangan dalam bidang pendidikan dan sarana prasarana, dan juga aktif dalam masyarakat. Dalam bidang pendidikan KH. Munahar Mustafa melakukan pengembangan dengan penambahan sistem pendidikan, yaitu dalam sistem klasikal yang diselenggarakan dalam bentuk madrasah salafiyyah (Madrasah Diniyyah). Selain itu, santri selain dapat ilmu agama juga dapat ilmu keterampilan. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan biografis, yaitu pendekatan yang berusaha memahami dan mendalami kepribadian tokoh berdasarkan latar belakang, lingkungan sosial, kultural, tempat tokoh tersebut lahir dan tumbuh dewasa. Pendekatan lain yang dipakai dalam penelitian ini adalah pendekatan sosiologi. Pendekatan sosiologi adalah pendekatan yang menjelaskan gejala-gejala sosial dan jaringan hubungan sosial yang mencakup kelakuan manusia. Untuk itu dalam menganalisis, peneliti menggunakan teori peranan soaial yang dikemukakan oleh Erving Goffman. Penelitian ini menggunakan metode sejarah. Metode sejarah ini bertumpu pada empat langkah, yaitu heuristik, verifikasi, interpretasi, dan historiografi. Heuristik bertujuan untuk menggali sumber-sumber sekunder dan primer, selanjutnya tahapan verifikasi dengan cara mengkritisi berbagai sumber untuk mendapatkan otentisitas dan kredibilitas sumber sejarah yang diperoleh, kemudian tahapan interpretasi untuk menafsirkan fakta sejarah yang kemudian dideskripsikan dalam rangkaian yang kronologis dalam tahapan historiografi. Berdasarkan hasil dari penelitian ini, KH. Munahar Mustafa memiliki kontribusi yang cukup signifikan dalam pengembangan Pondok Pesantren Al- Miftah. Diantara kontribusinya adalah pada bidang pendidikan berupa penambahan pendidikan klasikal, keterampilan hidup mandiri, dan sarana prasarana. Dalam kehidupan masyarakat, KH. Munahar Mustafa juga mempunyai kontribusi yang penting dalam pengembangan kehidupan keagamaan seperti mengisi pengajian rutinan di Mlangi, dan pengajian di luar Mlangi.
Sumber : http://digilib.uin-suka.ac.id/27685/
Pondok Pesantren Al Miftah merupakan pesantren yang tergabung di Yayasan Nur Iman Mlangi-yang juga memiliki lembaga pendidikan formal Mi-MTs dan MA Nur Iman.
Komentar
Posting Komentar